Skip to main content

Posts

Showing posts from August, 2018

Gomez Senang Pemain Persib Banyak Dipanggil Timnas, Tapi....

Bandung  - Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, merasa senang sekaligus pusing karena banyak pemainnya dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia di semua level usia. Dia pun tampak enggan melepas pemain seniornya untuk bergabung dengan Timnas Indonesia yang akan bersiap menghadapi Piala AFF. Gomez mengaku senang karena banyak pemain mudanya yang kini dipanggil untuk memperkuat Tim Nasional Indonesia. Hal itu, kata dia, bisa menjadi pengalaman berharga bagi anak asuhnya. "Kami punya pemain muda yang juga berjuang di timnas U-19 dan U-23, seperti Febri dan Indra. Kami terus bekerja keras dan kami memang membutuhkan pemain muda," kata Gomez usai latihan di stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat, 31 Agustus 2018. Sedikitnya, ada 3 pemain Persib yang kini dipanggil timnas Indonesia. Mereka yakni, Febri Hariyadi yang memperkuat Timnas U-23 ditambah Indra Mustafa dan Aqil Savik yang dipercaya menghuni Timnas U-19. Untuk men...

9 Indikasi Bahaya Kesehatan dari Keseringan Menguap, Perlu Tahu Nih!

Selama ini kita menganggap kebiasaan menguap adalah proses tubuh yang alami. Menguap kadang terasa sangat nyaman sebelum beranjak ke tempat tidur, tapi sebagian orang membiarkan tubuhnya tetap terjaga hingga larut malam, meski sudah menguap berkali-kali. Padahal, menguap berlebihan bisa menjadi tanda beberapa masalah kesehatan yang sangat serius lho! Boleh jadi penyebab mudahnya menguap bukan karena indikasi dasar seperti kelelahan atau kurang istirahat. Maka dari itu, kamu perlu tahu beberapa tanda yang menjelaskan mengapa menguap bisa menjadi bahaya tersembunyi yang cukup serius bagi kesehatan. 1. Terjadinya penurunan tekanan darah dan detak jantung Saat kamu terlalu sering menguap, bisa jadi itu menjadi tanda menurunnya tekanan darah dan detak jantung yang membatasi aliran darah ke otak. Ini terjadi ketika bagian dari sistem saraf yang bertanggungjawab untuk pengaturan tekanan darah dan detak jantung terganggu. Dalam situasi seperti itu, tubuhmu secara otomatis bakal men...

Viral, Video Pencurian di Rumah Sakit Berkedok Membesuk Pasien

Akun Instagram @jakarta_terkini mengunggah sebuah video yang menampilkan seorang perempuan yang diduga telah melakukan pencurian di sebuah rumah sakit yang berlokasi di kawasan Jakarta Selatan. "Modus penipuan di salah satu rumah sakit di Jakarta Selatan, dalam video ini seorang perempuan diduga mengambil tas berisi uang untuk biaya pengobatan," bunyi keterangan unggahan itu, seperti dikutip Kompas.com, Kamis (30/8/2018). Dalam video, tampak seorang perempuan paruh baya yang tergesa-gesa keluar dari gedung rumah sakit. "Berikut kronologinya. Kawan saya sedang koma di RS MMC, Jakarta Selatan, kemudian ada ibu2 yang menjenguk dan mengaku ke keluarga teman saya kalau dia ibu dari temen saya, ternyata pada saat ibu itu hendak pulang dia membawa kabur tas yang isinya ada uang untuk biaya pengobatan. Berikut bukti cctv ibu-ibu itu pergi terburu buru membawa tas kubing milik kakak teman saya," lanjut keterangan pada unggahan tersebut. Sampai Kamis pukul...

Ronaldo Gagal Jadi Pemain Terbaik Eropa, Mendes Kritik UEFA

MONACO  – Agen Cristiano Ronaldo, Jorge Mendes, mengkritik Federasi Sepakbola Eropa (UEFA). Mendes kesal karena sang klien tidak terpilih sebagai pemain terbaik Eropa 2017-2018, meski Ronaldo sangat dominan di Liga Champions 2017-2018. Bersama Luka Modric dan Mohamed Salah, Ronaldo masuk nominasi pemain terbaik Eropa 2017-2018. Sebelum siapa pemenang diumumkan, Ronaldo dijagokan menyabet trofi tersebut. Sebab di Liga Champions 2017-2018, Ronaldo tampil impresif. Selain membawa Real Madrid menjadi jawara, pesepakbola 33 tahun itu juga keluar sebagai top skor dengan koleksi 15 gol. Akan tetapi, para voters tidak menunjuk Ronaldo sebagai yang terbaik. Paravoters yang terdiri dari 80 pelatih yang tampil di Fase Grup Liga Champions dan Liga Eropa 2017-2018, plus 55 jurnalis terpilih, mayoritas memberikan suaranya kepada Modric. Hasil akhir menunjukkan Modric meraih 313 angka. Ronaldo harus puas menduduki posisi dua dengan koleksi 223 angka dan Salah (134). Hal it...

5 Ancaman bagi Juventus di Fase Grup Liga Champions 2018-2019

Juventus bakal berpartisipasi pada acara pengundian fase grup Liga Champions 2018-2019 yang bakal digelar di Grimaldi Forum, Monako, Kamis (30/8/2018) pukul 18.00 waktu setempat atau 23.00 WIB. Sebagai juara Liga Italia musim lalu, Juventus bakal tergabung dalam pot 1. Otomatis Si Nyonya Tua terhindar dari tim-tim juara domestik dan komepetisi Eropa, yaitu Real Madrid, Atletico Madrid, Barcelona, Bayern Muenchen, Manchester City, Paris Saint-Germain, Lokomotiv Moskva. Selain itu, Juventus juga tak akan bersua tim senegara, yakni Napoli, AS Roma, dan Inter Milan. Dalam pengundian nanti, setidaknya ada 4 tim yang perlu Juventus hindari. Pot 2 - Manchester United dan Tottenham Hotspur Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane (kedua dari kiri), mencetak gol via sundulan dalam laga Liga Inggris kontra Manchester United di Stadion Old Trafford, Manchester pada 27 Agustus 2018. Manchester United memiliki sejarah pertemuan yang sama kuat dengan Juventus. Ke...

Bolehkah Pemilik Kulit Berminyak Menggunakan Pelembap Wajah? Ini Penjelasan Dokter

BANYAK dari Anda mungkin masih bertanya-tanya seberapa penting pelembap untuk wajah. Apakah pelembap wajib diaplikasikan setiap hari? Pertanyaan seperti ini mungkin mudah diabaikan mereka yang tidak terlalu peduli pada masalah wajah. Tapi, jika Anda termasuk orang yang memberi banyak perhatian pada wajah, maka paparan ini akan sangat penting untuk diketahui. Dijelaskan Dokter Spesialis Kulit Dr Martinus, SpKK, ternyata mereka yang memiliki kulit wajah berminyak harus melakukan ekstra perawatan, lho. Hal ini dikarenakan kulit mereka sangat rentan terhadap masalah seperti jerawat. "Ini terjadi karena sel keringat dan minyak di wajah lebih banyak dan itu yang membuat pori-porinya terbuka lebar dan kotoran mudah menumpuk," paparnya pada Okezone Rabu (29/8/2018). Dr Martinus melanjutkan, penggunaan pelembap pada wajah berminyak itu harus dilihat situasinya. Jika memang kulitnya sangat berminyak, ada baiknya penggunaan pelembap dihindari. Anda mesti fokus ke pen...

Mirip Rokok, Polusi Udara juga Bisa Merusak Ginjal! Ini Cara Menangkalnya

Beberapa studi telah membuktikan polusi udara berdampak buruk bagi kesehatan, seperti menyebabkan asma, peradangan organ, dan diabetes. Kini, studi terbaru menambahkan penyakit ginjal kronis ke daftar dampak kesehatan karena polusi udara. Dilansir Science Daily, Jumat (24/08/2018), studi yang dilakukan oleh Universitas Michigan dan terbit di jurnal PLOS ONE, menyoroti hubungan antara pencemaran udara dengan ginjal sebagai penyaring darah. "Mirip dengan merokok, polusi udara mengandung racun berbahaya yang secara langsung dapat memengaruhi ginjal. Ginjal membantu mengalirkan darah, dan jika ada yang membahayakan sistem peredaran darah, ginjal akan menjadi yang pertama merasakan efek itu," kata Jennifer Bragg-Gresham, ahli epidemiologi dari Universitas yang sama. BAHAYA POLUSI UDARA Polusi udara mengandung partikel halus atau PM 2.5 yang merupakan campuran partikel mikroskopis. Karena partikel ini sangat halus dan tidak memiliki bobot, partikel dapat...

Persib Mulai Bersiap Hadapi Arema FC

Persib Bandung sangat mewaspadai perlawanan Arema FC saat kedua tim bertemu dalam laga lanjutan kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Kamis (13/9/2018). Sejak ditangani pelatih anyar Milan Petrovic yang menggantikan posisi Joko Susilo, penampilan skuat Singo Edan terus menanjak. Pertemuan pertama di Stadion Kanjuruhan, Malang, 15 April 2018 silam yang berakhir 2-2 bukan menjadi patokan terlebih saat ini Arema banyak dihuni muka baru seperti Hamka Hamzah dan Makan Konate. "Mungkin kita sambil learning by doing sambil jalan lihat apakah ada perubahan yang nyata dari taktikal mereka. Yang jelas putaran kedua ada perubahan komposisi baik pemain dan pelatih termasuk Arema." "Berikutnya kita akan melihat dari pertandingan-pertandingan sebelumnya dengan misalkan melihat video dan beberapa cara (menganalisa)," kata pelatih fisik Yaya Sunarya di Stadion Arcamanik, Kota Bandung, Selasa (28/8/2018). Yaya menj...

Sembelit Nyaris Tewaskan Seorang Pria

Jangan remehkan sembelit. Seorang pria berusia 24 tahun hampir meninggal karena mengalami hal tersebut. Sebuah artikel yang diterbitkan di BMJ Case Reports melaporkan, pria tersebut memiliki riwayat sembelit kronis dan mencari bantuan di sebuah klinik, dia mulai mengalami sakit perut dan diare yang berlangsung selama seminggu. Melansir Health.com pada Rabu (29/8/2018), pemindaian menunjukkan adanya bagian terakhir dari usus besar yang dipenuhi dengan feses. Dia kemudian diberikan obat pencahar telan untuk membantunya. Dua hari kemudian, dia kembali dengan rasa sakit yang lebih buruk. Dokter menemukan bahwa sembelitnya telah berubah menjadi keadaan gawat darurat. Organ-organnya benar-benar mati dipenuhi dengan "terdesak" oleh kotoran yang menumpuk dalam perutnya. Hasil CT Scan menunjukkan bahwa pasien menderita kondisi langka yang disebut megacolon dan megarectum. Hal tersebut adalah keadaan ketika usus besar melebar dengan sangat parah. Jika itu masih ...

4 Manfaat Raspberry untuk Kecantikan!

Kecantikan kita memang nggak hanya bisa dijaga dengan hanya menggunakan produk-produk kecantikan buatan pabrik saja lho. Makanan yang kita asup dalam tubuh juga sangat berpengaruh besar pada kecantikan lho Teens.  Misalnya saja buah raspberry yang memiliki 4 manfaat bagi kecantikan seperti berikut ini lho: Mencegah penuaan Setiap orang pastinya akan mengalami proses penuaan karena penuaan adalah proses alami yang tak bisa dihentikan. Namun kita bisa memperlambat proses penuaannya lho Teens. Raspberry memiliki kandungan vitamin C dan antioksidan yang sangat banyak sehingga bisa membantu kita memperlambat proses penuaan. Teratur mengonsumsi raspberry bisa mencegah kulit mengalami tanda-tanda penuaan seperti keluarnya bintik hitam hingga munculnya keriput.  Melindungi kulit dari sinar UV Mengonsumsi raspberry rupanya juga bisa memberikan kita manfaat lain yaitu bisa melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV lho Teens. Apalagi buat kalian yang sering ...

Habis Makan, Keluarga Ini Lupa Bawa Pulang Anaknya

Makan bersama keluarga di sebuah restoran tentunya sering kalian lakukan pada berbagai kesempatan. Tak hanya menikmati makanan, momen tersebut tentu dihabiskan dengan berbagi cerita dengan sesama anggota keluarga. Keseruan momen tersebut tentunya bisa membuat kita lupa banyak hal. Hal ini seperti yang dialami oleh keluarga asal Malaysia yang baru-baru ini sempat menjadi viral. Pasalnya, keluarga yang diketahui makan bersama di sebuah restoran ikan bakar ini meninggalkan sang anak setelah makan. Ya, jika biasanya barang yang sering tertinggal adalah dompet atau handphone namun keluarga ini justru tak sengaja meninggalkan anak mereka yang tertidur pulas. Dari akun twitter @rizarul diketahui kejadian ini terjadi di tempat makan Medan Ikan Bakar Alaa…Kassim, Melaka, Malaysia pada Sabtu (25/8) lalu. Akun tersebut mengunggah foto seorang bocah laki-laki tertidur pulas di atas meja menggunakan bantal berwarna pink.  “Gempar!!!! Dah kenyang makan ikan bakar, keluarga te...

Salto Ronaldo ke Gawang Juventus Jadi Gol Terbaik Versi UEFA

UEFA  memutuskan gol salto Cristiano Ronaldo ke gawang Juventus dalam Liga Champions menjadi yang terbaik pada musim 2017-2018. Ronaldo yang saat itu membela Real Madrid menciptakan gol salto setelah menerima umpan Dani Carvajal dari sayap kanan. Real Madrid menang dengan skor 3-1 pada laga yang berlangsung di Stadion Allianz bulan April lalu. Gol yang tercipta pada babak perempat final itu unggul dalam voting yang digelar UEFA. Torehan Ronaldo itu mendapat perolehan 197,496 suara. "Terima kasih kepada semuanya yang telah memberi suaranya untuk gol saya. Saya tidak akan melupakan momen itu, khususnya reakasi penonton di stadion saat itu," ujar Ronaldo dikutip dari situs web Four Four Two, Selasa (28/8/2018). 👏👏👏 Congratulations,  @Cristiano ! 👏👏👏 🙌 ⚽️ The  @UEFAcom  Goal of the Season is yours. ⚽️ 🙌 🏳🏴  #CR7JUVE  🏳🏴  pic.twitter.com/Q2HBCbNzi8 — JuventusFC (@juventusfcen)  August 28, 2018 Reaksi penonton y...

Hindari Gunakan Tisu Basah pada Bayi secara Rutin

Penggunaan tisu basah untuk membersihkan bokong bayi tidak boleh dilakukan secara rutin. Ini karena kandungan yang terdapat pada tisu basah berbahaya untuk kulit bayi, terutama alkohol dan pewangi. Kulit bayi akan iritasi, yang akan menimbulkan ruam-ruam merah. Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin dari Bamed Skincare, Matahari Arsy menyarankan, tisu basah boleh digunakan selama perjalanan jauh atau bepergian. "Misal, kalau kita lagi traveling, boleh pakai tisu basah. Yang benar (bersihkan bokong) bayi memang harus gunakan air dan sabun, tapi kalau lagi bepergian kan sulit. Dalam kondisi tertentu yang mendesak dan sulit, enggak apa-apa pakai tisu basah," jelas Arsy saat ditemui di Tjikinii Lima Restaurant, ditulis (27/8/2018). Pemilihan tisu basah juga sebaiknya cari yang tanpa kandungan alkohol dan pewangi. Hal ini agar membuat kulit bayi tetap aman dan terhindar dari iritasi. sumber

Super Seru, Kevin/Marcus Rebut Emas ke-24 Indonesia di Asian Games

 Partai seru tersaji di final nomor ganda putra Asian Games 2018. Dalam partai bertajuk All Indonesian Final, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, harus bertarung selama tiga game demi menentukan siapa yang terbaik. Berlaga di Istora Senayan, Selasa 28 Agustus 2018, Kevin/Marcus kehilangan momentum di game pertama. Mereka kesulitan meladeni permainan agresif Fajar/Rian, hingga akhirnya kalah dengan skor 13-21. Kevin/Marcus bangkit di game kedua. Kali ini, mereka mengubah gaya mainnya. Fajar/Rian sempat kesulitan meladeni permainan Kevin/Marcus. Mereka akhirnya kalah 18-21 dari Kevin/Marcus, dan rubber game terpaksa digelar. Di periode ini, Kevin/Marcus sempat unggul lebih dulu. Namun, Kevin/Marcus kerap melakukan kesalahan mendasar yang membuat mereka banyak kehilangan poin dan tersusul. Tapi, Fajar/Rian juga melakukan kesalahan serupa saat sudah menyentuh 19 poin. Kevin/Marcus pun mampu menyamakan skor, 19-19. ...

Pecinta Bulu Tangkis Wajib Tahu 5 Pukulan Dasar Dalam Olahraga Ini!

Bulu tangkis? Siapa yang tidak kenal dengan olahraga yang satu ini? Olahraga yang menggunakan raket dan shuttlecock sebagai peralatan utamanya ini memang banyak digemari oleh masyarakat karena bisa dilakukan siapa saja mulai dari usia muda sampai tua. Tidak hanya masyarakat Indonesia saja, namun negara-negara seperti China, Denmark, Jepang pun menjadikan olahraga ini untuk menghasilkan bibit-bibit unggul atlet bulu tangkis yang siap terjun ke kompetisi internasional, bersaing dengan Indonesia. Tidak jarang pula, dalam pertandingan pertandingan bulu tangkis, banyak variasi pukulan yang digunakan untuk mematikan lawan. Buat kalian yang mengaku pecinta bulu tangkis, ada baiknya kalian mengetahui 5 pukulan dasarnya berikut ini. 1. Service Service merupakan langkah awal bagi para pemain bulu tangkis untuk mendulang poin ataupun juga kehilangan poin. Dipukul secara diagonal untuk menjatuhkan shuttlecock ke daerah lawan dan bertujuan untuk memulai permainan. Service dalam ...

Bintang Asing Persib Nilai Sepak Bola Asia Tenggara Berkembang Pesat

 In-Kyun menilai Asian Games 2018 menjadi bukti kebangkitan sepak bola negara Asia Tenggara. Babak delapan besar cabang olah raga sepak bola Asian Games 2018 hanya diwakili oleh satu tim dari Asia Tenggara yakni Vietnam. Sedangkan, Indonesia dan Malaysia terhenti di babak 16 besar. Indonesia gagal melangkah ke babak delapan besar setelah ditaklukkan Uni Emirat Arab (UEA) melalui drama adu penalti. Sedangkan, Malaysia kalah tipis dari Jepang dengan skor 0-1. Meski hanya satu tim dari Asia Tenggara yang lolos ke babak delapan besar, gelandang asing Persib Bandung, Oh In-Kyun menilai sepak bola di Asia Tenggara sudah mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Bahkan, pemain asal Korea Selatan ini menganggap tim Asian Tenggara tersebut sudah sejajar dengan negara-negara Asia yang kerap berlaga di Piala Dunia. "Sekarang Malaysia, Indonesia, Vietnam lagi bagus. Menurut saya contohnya Vietnam, sudah berkembang sama dengan negara Asia lain seperti Arab, Jepang, ...

Pahami 7 Jenis Emosi Dasar yang Ternyata Punya Fungsi Masing-masing

Emosi memainkan peran penting ketika Anda berpikir dan berperilaku. Emosi yang dirasakan setiap waktu itu memengaruhi Anda untuk mengambil keputusan dan bertindak, membantu Anda untuk bertahan, menghindari bahaya, serta memahami diri sendiri dan orang lain. Nah, untuk benar-benar memahami emosi, jenis emosi, dan fungsinya bagi kehidupan Anda, simak ulasannya berikut ini. Berbagai jenis emosi dasar yang punya manfaat sendiri Setiap orang memiliki tingkat dan pengelolaan emosi yang berbeda, tapi sebenernya ada beberapa emosi dasar yang sebenarnya dimiliki. Jenis emosi dasar ini yang memengaruhi seseorang dalam berperilaku. 1. Kebahagiaan Dari semua jenis emosi, kebahagiaan adalah emosi yang paling diinginkan dan dicari oleh semua orang. Emosi ini diartikan sebagai keadaan emosi yang menyenangkan, seperti perasaan puas, gembira, dan sejahtera. Kebahagiaan dapat diekspresikan dengan banyak cara, seperti melalui: Ekspresi wajah tersenyum Nada suara ceria yang m...